19.45 |
|KEGIATAN OUTING CLASS DI CIMORY BOGOR

Hallo gaesssss!! jadi tuh pas aku lagi semester 2 aku ada kegiatan outing class Administrasi Bisnis yang bertempat di Cimory Bogor. Nah untuk kegiatan outing class ini kita membayar sebesar Rp. 100.000,- . Naah Rp. 100.000 itu kita sudah mendapatkan makan siang dan sovenir dari Cimory .
Pertama kita di kasih tau cara pemerasan susu sapi, dan kita dipersilkan untuk mencoba memeras susu sapi secara bergantian , selain itu kita juga dijelaskan sapi perah yang baik.
Kedua kita di ajak nonton film cara mengelola susu yang baik, cara membuat yogurt , membuat coklat dan membuat sosis.
Sekitar jam 12.00 kita makan siang bersama yang telah disiapkan pihak Cimory, setelah itu kita bersantai-santai sambil berfoto-foto.
Ketiga kita lanjut untuk belajar cara membuat Milk Shake, dan dipersilkan untuk membuat milk shake. Naahhh milk shake yang kita buat itu rasa coklat dan setelah milk shake itu jadi kitapun boleh meminum milk shake yang telah dibuat.
Naaah ini acara terakhir yaitu acara keempat, kita diajak ketempat pembelanjaan yang berisi sovenir dari Cimory yaitu : macam-macam boneka, yogurt, susu segar, coklat dan masih banyak . Kita dijelaskan cara mengelola coklat, nama dan rasa coklat yang dibuat di Cimory dan tak lupa kita dipersilakan mencoba coklat yang telah disediakan pihak Cimory. Setlah itu kita dikasih waktu untuk berbelanja lalu kita dikasih bingkisan yang ternyata itu coklat, dan susu soya.
Setelah acara selesai kita pun bersiap siap pulang kerumah masing-masing.
by: sarah dinni haritsyah
clas: AP 201
0 komentar:
Posting Komentar